Ahmad Rizal Didukung Mayoritas PAC, Berpeluang Kembali Pimpin Demokrat Subang

Ahmad Rizal Didukung Mayoritas PAC, Berpeluang Kembali Pimpin Demokrat Subang
Sejumlah PAC siap mendukung kembali Ahmad Rizal menjadi Ketua DPC Demokrat Subang.
0 Komentar

SUBANG-Proses Msuyawarah Cabang (Muscab) serempak Partai Demokrat masih berlangsung. Diikuti oleh seluruh DPC se-Jawa Barat di Hotel Grand Preanger, Bandung mulai 15-17 Juni.

Di internal Partai Demokrat Subang muncul tiga kandidat, yaitu incumbent 3 periode Ahmad Rizal, Rohmani dan Dadan Yudaswara. Rohmani dan Dadan pernah menjadi legislator dari Partai Demokrat. Rohmani bahkan sempat menjabat sebagai Direktur Utama BUMD Subang Sejahtera yang kemudian diberhentikan Bupati Subang pada tahun 2021 lalu.

Hingga kini para kandidat Ketua DPC Demokrat Subang saling klaim dukungan. Berdasarkan penelusuran Pasundan Ekspres, dukungan untuk Ahmad Rizal masih kuat. Mayoritas PAC menyatakan dukungannya untuk Rizal kembali memimpin Demokrat Subang. Hampir saja dipilih aklmasi oleh PAC.

Baca Juga:Panas Menjelang Muscab Demokrat Subang, Dua Kader Tantang Ahmad RizalUnsub Mewisuda 400 Mahasiswa, Tiga Sarjana dan Seorang Magister Lulus Cumlaude

Calon Ketua DPC Demokrat harus didukung oleh minimal 6 PAC. Jumlah itu merupakan 20 persen dari 30 PAC di Kabupaten Subang. “Kami didukung oleh lebih dari 20 PAC, insya Allah solid. Kita akan besarkan kembali Partai Demokrat,” ujar Rizal saat dihubungi.

Namun kini ada perubahan mekanisme penetapan Ketua DPC Partai Demokrat. Setelah melalui proses Muscab, para kandidat akan disodorkan ke DPP untuk kemudian ditetapkan oleh Ketua Umum Partai Demokrat.

Rizal memang disebut-sebut punya peluang untuk kembali terpilih. Pada tahun 2021 lalu, Rizal berusaha di barisan terdepan membendung upaya kudeta terhadap kepemimpinan Partai Demokrat yang massif hingga ke daerah. Saat itu, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) hampir saja didongkel oleh kelompok pendukung Moeldoko.(red)

0 Komentar