Festive Walk Galuh Mas Karawang Hadirkan Wahana Horror Drive Thru Alas Roban

WAHANA BARU: Rumah hantu yang identik dengan dunia makhluk tak kasat mata ini dihadirkan dalam bentuk drive-thru. DEDI SATRIA/PASUNDAN EKSPRES
WAHANA BARU: Rumah hantu yang identik dengan dunia makhluk tak kasat mata ini dihadirkan dalam bentuk drive-thru. DEDI SATRIA/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

KARAWANG-Rumah hantu umumnya dilakukan di suatu tempat dengan suasana seram, gelap, dan biasanya dilakukan sambil berjalan menyusuri lorong dan kemudian melewati para karakter hantu.

Namun siapa sangka? Rumah hantu yang identik dengan dunia makhluk tak kasat mata ini dihadirkan dalam bentuk drive-thru.

Marcomm Manager Mal Galuh Mas Fandy Aditya mengatakan dipastikan pasti bahwa drive-thru biasa digunakan pada restoran makanan siap saji. Kendati demikian, wahana horor drive-thru ini dihadirkan untuk menarik minat pengunjung dalam uji nyali yang dilakukan di dalam mobil.

Baca Juga:Jemaah Haji Positif Covid-19 Tak Bisa Pulang, Pulang dari Mekkah Langsung Jalani Test SwabSambut Hari Kemerdekaan, Kasomalang Tujuhbelasan di Gedong Sinder

“Wahana horor drive-thru ini dapat dikunjungi di lt. 2 Mal Festive Walk Galuh Mas Karawang yang notabene merupakan wahana Rumah Hantu Drive Thru Pertama dan Terbesar di Karawang,” ujar Fandy.

Wahana horor drive-thru bertajuk Jalur Angker Alas Roban garapan Rumah Hantu Jakarta ini menghadirkan wahana rumah hantu berkonsep memanfaatkan area parkir basement mobil di lantai 2 Mal Festive Walk yang dirombak menjadi labirin rumah horor ala Alas Roban.

Wahana horor drive-thru ini terinspirasi dari angkernya jalur Alas Roban di Batang, Jawa Tengah yang terkenal dengan hutan yang lebat dan menyeramkan. Sebelum memasuki area, pastikan kamu memiliki tiket yang bisa kamu beli dengan harga Rp35.000 untuk tiket weekday dan Rp40.000 untuk tiket weekend.

“Dengan harga yang terjangkau, kamu sudah bisa merasakan sensasi bertemu bahkan berinteraksi langsung dengan para karakter hantu,” ungkapnya.

Fandy menyebut, dengan konsep luar ruangan pengunjung akan dibawa menjelajahi hutan belantara dengan karakter – karakter hantu yang mencekam.

“Disini kami ingin membuat experience baru untuk para pengunjung. Jadi, pengunjung engga cuman melihat, tetapi mereka bisa berinteraksi dengan karakter – karakter di dalam,” imbuhnya.

Durasi waktu yang akan kamu habiskan di wahana horor drive-thru ini berkisar 7-10 menit. Meskipun terkesan singkat, namun tetap membuat jantung kamu berdebar. Kamu juga bisa mengabadikan ekspresi mencekam kamu.

Baca Juga:Catatan Harian Dahlan Iskan: Sheren PawitandirogoJangan Risau! Begini Cara Mengatasi Whatsapp Dihack Orang

Wahana ini tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan demi keselamatan pengunjung dan penyelenggara.

“Untuk kamu yang tertarik berkunjung ke wahana horor drive-thru ini pastikan mengikuti informasi terkini tentang Rumah Hantu Drive Thru ini di instagram @rumahhantujakarta dan @galuhmaskarawang ya, karena akan ada Ada Rumah Hantu Alas Roban di Lantai 2 Mal Festive Walk Galuh Mas,” pungkasnya.(ddy/sep)

0 Komentar