Cara Isi Saldo DANA Lewat ATM BCA, Simak Caranya di sini!

Cara Isi Saldo DANA Lewat ATM BCA, Simak Caranya di sini!
Cara Isi Saldo DANA Lewat BCA. Sumber Foto : hotelmurah
0 Komentar

Pasundan Ekspres Cara isi saldo DANA ada banyak sekali, salah satunya adalah melalui ATM BCA.

Mau isi saldo DANA lewat BCA? berikut informasi mengenai cara transfer DANA Virtual Account BCA yang harus kamu ketahui.

Cara isi saldo DANA lewat m-Banking BCA atau m-BCA bisa menjadi pilihan yang tepat.

Baca Juga:Mengenal Lebih Dekat, Asal-usul Kota Subang Dijuluki Kota NanasInspirasi Kebaya Lamaran Hijab, Bikin Pangling!

Bukan hanya itu, ada pula cara isi saldo DANA melalui ATM BCA dan KlikBCA.

Berikut beberapa cara yang bisa kamu pilih yang sudah Pasundan Ekspres lansir dari beberapa sumber.

Cara Isi Saldo DANA Lewat ATM BCA, Simak Caranya di sini!

Cara isi saldo DANA lewat ATM BCA dan KlikBCA

Top up DANA melalui ATM BCA bisa dilakukan dengan langkah-langkah berikut:

  • Datang ke ATM BCA terdekat
  • Masukkan kartu BCA dan PIN.
  • Pilih menu Transaksi Lainnya > Transfer > BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor Virtual Account DANA kamu (contoh: 390108981234567).
  • Masukkan jumlah pengisian.
  • Ikuti LANGKAH selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi.

Biaya admin akan dikenakan untuk kartu non-BCA sesuai syarat dari bank. Adapun minimum pengisian sebesar Rp 10.000.

Top up DANA via BCA juga bisa dilakukan melalui KlikBCA dengan cara berikut

  • Login ke website KlikBCA
  • Pilih menu Transfer > Transfer ke BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor Virtual Account DANA kamu (contoh: 390108981234567).
  • Masukkan nominal pengisian. Ikuti petunjuk selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi.

Sama seperti cara isi saldo DANA lewat ATM BCA, minimum pengisian lewat KlikBCA adalah Rp 10.000.

Cara top up DANA lewat m-Banking BCA

Terdapat 2 cara top up DANA lewat m-Banking BCA atau m-BCA.

Cara pertama adalah sebagai berikut:

Baca Juga:Nonton Mencuri Raden Saleh Full Movie, Sudah Tayang Online Secara Legal!Tuntaskan Pembangunan Jalan Kabupaten di Pamanukan Senilai Rp1,2 Miliar

  • Login ke aplikasi m-BCA Pilih menu m-Transfer > BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor Virtual Account DANA kamu (contoh: 390108981234567).
  • Masukkan jumlah pengisian. Ikuti petunjuk selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi.

Sedangkan cara top up DANA via aplikasi m-BCA (Sim Tool Kit) adalah sebagai berikut:

  • Pilih m-BCA pada Simcard. Pilih menu m-Payment > others.
  • Ketik “TVA” lalu klik “ok”.
  • Masukkan nomor Virtual Account DANA kamu (contoh: 390108981234567).
  • Masukkan jumlah pengisian.
  • Masukkan PIN BCA kamu.
  • Kamu akan menerima SMS konfirmasi.
0 Komentar