Gay Dominasi Penularan Virus HIV/AIDS, 63 Persen Sasar Laki-Laki

Gay Dominasi Penularan Virus HIV/AIDS, 63 Persen Sasar Laki-Laki
Gay Dominasi Penularan Virus HIV/AIDS, 63 Persen Sasar Laki-Laki
0 Komentar

KARAWANG – Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Karawang, mencatat trend penularan virus HIV/AIDS sepanjang 5 tahun terakhir, didominasi oleh kalangan pria penyuka sesama jenis atau gay.

KPA Karawang mencatat, sejak 1992 hingga Juni 2022 terdapat 2.052 kasus HIV/AIDS. Rata-rata penderitanya masih di usia produktif kisaran 20 – 29 tahun. Dari 2.052 kasus, angka kematian yang disebabkan HIV/AIDS mencapai 289 orang.

“Setiap tahun angka HIV semakin meningkat, dari Januari sampai Juni 2022 saja ada 157 kasus. Sementara sepanjang 2021 kemarin terdapat 244 kasus,” ujar staf KPA Karawang, Yana Haryana.

Baca Juga:Misi Srikandi Lodaya Lestarikan Tari TradisionalMeriahkan HUT Karawang, 389 Penari Jaipong Goyang Karawang

Faktor penularannya melalui seks berisiko, baik seks antara laki-laki dan perempuan maupun seks antar laki-laki.

Menurutnya, penularan HIV/AIDS lebih banyak menyasar laki-laki sekitar 63 persen. Hal itu disebabkan trend penularan didominasi kalangan homoseksual sejak 5 tahun terakhir.

“Dari tahun 2016 – 2022 mengalami pergeseran ke homoseksual. Trend penularan HIV-nya lebih tinggi di kalangan homoseksual atau bahasa programnya LSL (laki-laki seks laki-laki),” jelasnya.

Ia menjelaskan, KPA sudah melakukan berbagai cara untuk menekan kasus HIV/AIDS, baik lewat sosialisasi pencegahan maupun layanan penanganan berupa klinik PDP (Pelayanan, dukungan dan pengobatan).

Ia menambahkan, klinik PDP dibuka di RSUD Karawang dan RS Paru. Sementara untuk puskesmas ada di Cikampek, Ciampel, Cilamaya, Lemahabang, Rengasdengklok, Kutawaluya dan Pedes.

“Untuk akses obat kita sudah buka layanan PDP di 2 RS dan 7 Puskesmas,” katanya.(use/vry)

0 Komentar